Indonesia Open Source Award 2012

Indonesia Open Source Award (IOSA) 2012 merupakan suatu Ajang tahunan untuk memberikan penghargaan dan memotivasi para pengguna, penggiat, pendidik, dan pengembang produk-produk berbasis Open Source. Sejak 2010 pemerintah bersama komunitas Open Source di Indonesia mengadakan acara besar tahunan, yakni Indonesia Open Source Award atau IOSA. Berbeda dengan IOSA 2010 dan 2011 yang hanya memberikan penghargaan kepada institusi pemerintahan dan pendidikan menengah atas, IOSA 2012 ini juga memberikan penghargaan kepada mahasiswa, tokoh, komunitas, dan wartawan.
Pendaftaran GRATIS melalui web IOSA 2012.
Untuk informasi selengkapnya, bisa kunjungi website IOSA 2012 dan silakan unduh
FLYER IOSA



Acara Penganugerahan IOSA 2012 akan dilaksanakan pada tanggal 4 JULI 2012.